Universitas Muhammadiyah Magelang lakukan sosialisasi Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) ke seluruh civitas akademika, sosialisasi SPMI mulai dari pimpinan Universitas, Dekan, Wakil Dekan, Kaprodi, PSMF, Auditor Mutu Internal sampai dengan kepala Laboratorium. Dr. Mukti Fajar ND, SH., M,Hum (Kepala Badan Penjaminan Mutu UMY) yang menjadi narasumber pada kegiatan tersebut menyampaikan manfaat dan pentingnya Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) bagi Perguruan Tinggi. Penjaminan mutu adalah proses perencanaan, pemenuhan, pengendalian, dan pengembangan standar penyelenggaraan pendidikan tinggi secara konsisten dan berkelanjutan, sehingga stakeholders internal (mahasiswa, dosen dan karyawan) dan eksternal (masyarakat, duniausaha, asosiasiprofesi, pemerintah) dari perguruan tinggi memperoleh kepuasan. Siklus penjaminan mutu di perguruan tinggi meliputi Standar, Pelaksanaan, Monitoring Evaluasi dan Audit, Rumusan Koreksi serta peningkatan standar.