Kepala BPM UMMagelang (DR Rochiyati Murni N,SE,MP) dan Kepala Bidang SPME (Budi Waluyo, ST,MT) ikuti Pertemuan di Universitas Muhammadiyah Purwokerto.
Pertemuan dengan tema “Peningkatan Mutu Pendidikan Tinggi Melalui Akreditasi Program Studi/ Perguruan Tinggi bersama PTS Rayon III Kopertis Wilayah 6 Jawa Tengah” diselenggarakan di Kantor Pusat UMP pada Sabtu 5 Agustus 2017 dengan narasumber Prof Siti Muslimah Widyastuti (Anggota Dewan Ekskutif BAN PT)
Disampaikan oleh narasumber, bahwa pergantian pengajuan borang akreditasi dari manual ke sistem SAPTO memunculkan “gelombang tsunami” dengan melonjaknya pengajuan borang pada tanggal deadline jelang SAPTO 29-31 Maret. Perlu diketahui bahwa proses SAPTO untuk APS (Akreditasi Program Studi) dimulai 1 April 2017 dan APT (Akreditasi Perguruan Tinggi) dimulai 1 Juni 2017. Penumpukan borang pada tanggal tersebut diperkirakan baru akan selesai divisitasi sd Oktober 2017 yang akan datang (pengajuan borang akreditasi program studi sampai dengan (2160 borang) studi dan Akreditasi Perguruan tinggi (264 borang). Proses visitasi Oleh karenanya, SAPTO diimplementasikan untuk mengantisipasi kondisi tersebut.
Proses SAPTO saat ini sudah diikuti oleh 206 APS dan 7 APT, dengan efisiensi dan efisiensi proses akreditasi meningkat signifikan. Sertifikat hasil akreditasi akan segera terbit dengan prinsip acuan BAN adalah pangkalan data Dikti, dengan tiga syarat berikut terpenuhi, yaitu::
a) Nama program studi harus sama dengan pangkalan data Dikti (PD Dikti)
b) Status aktif untuk prodi pengusul
c) Dosen prodi ybs sesua iaturan, 6 dosen per prodi
Diingatkan pula bahwa akan ada perubahan instrumen SAPTO untuk tahun 2018 yang akan datang, dari 7 standar saat ini menjadi 9 standar. Selain itu ada perubahan skala penilaian untuk grade penelitian, kecukupan jumlah dosen dan sejumlah instrumen lain. Selain itu, hindari copy paste borang. Dikti menetapkan sanksi penundaan proses akreditasi selama 1 tahun jika ditemukan copas laporan borang antar program studi dalam satu PT. Begitupun juga, sanksi penundaan proses akreditasi selama 2 tahun jika ditemukan copas laporan borang antar perguruan tinggi.
Dari hasil pertemuan tersebut, Kepala BPM UMMgl mengingatkan seluruh program studi dan unit kerja di lingkungan UMMgl untuk aktif membuka web BAN PT ( https://banpt.or.id/ ). BPM UMMgl juga sedang mengawal evaluasi rumusan sasaran mutu di semua unit kerja UMMgl. Proses evaluasi tersebut, juga akan didasarkan Permenristek Dikti no 4 Tahun 2017 tentang perubahan instrumen penilaian akreditasi. Diharapkan, semua proses implementasi mutu di UMMgl senantiasa mengikuti dinamika legalitas yang ada, dan khususnya program studi akan bisa mengantisipasi perubahan aturan tersebut dengan lebih baik.
JAKARTA – Kini proses Akreditasi Perguruan Tinggi dan program studi tahun 2017 menggunakan Sistem Akreditasi Perguruan Tinggi Online (SAPTO) yang periode pertamanya telah berhasil dilaksanakan dengan baik. Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi atau BAN-PT, mengadakan Penyerahan Sertifikat Akreditasi Perguruan Tinggi 2017 yang menggunakan SAPTO pada Periode Pertama, bertempat di Ruang Rapat Gedung BPPT II Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (15/8). Pada tahun ini, BAN-PT merencanakan melakukan proses akreditasi terhadap 3.000 Program Studi dan 1.000 Perguruan Tinggi dengan sumber pembiayaan dari APBN. Oleh karenanya, untuk meningkatkan efisiensi, akurasi, dan akuntabilitas proses akreditasi, BAN-PT akan mengembangkan SAPTO agar lebih baik. Sistem ini dirancang untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas proses akreditasi Perguruan Tinggi, hal ini untuk mendukung setiap proses yang dilakukan dalam akreditasi seperti pengajuan usulan akreditasi oleh Perguruan Tinggi, pemeriksaan dokumen, penugasan asesor dan validasi yang dilakukan, proses Asesmen Kecukupan (AK) dan Asesmen Lapangan (AL) oleh asesor. Proses akreditasi tidak akan selesai bila dilakukan dengan model-model yang konvensional, maka dengan adanya SAPTO, proses akreditasi diharapkan bisa lebih baik, efektif, efisien, dan kualitas tetap terjaga. “Dengan adanya SAPTO, Perguruan Tinggi dari pelosok negeri tidak perlu datang ke kantor pusat di Jakarta untuk melaporkan perkembangannya. Dengan demikian, pelayanan semakin cepat dan mudah,” terang Direktur Jenderal Kelembagaan Iptekdikti, Patdono Suwignjo pada sambutannya. SAPTO membawa tagline “faster, cheaper, and better”. Patdono bangga penguatan reformasi birokrasi telah menjalar tidak hanya pada Kementerian, namun juga pada badan negara seperti BAN-PT. Patdono mengimbau agar proses submission secara online tersebut tidak hanya dimengerti oleh para asesor saja, namun pihak institusi dan prodi juga harus diajarkan cara melakukan submission secara online. Turut hadir sekaligus ikut menyerahkan sertifikat pada acara tersebut, Dirjen Pembelajaran dan Kemahasiswaan Intan Ahmad, Sekretaris Ditjen Kelembagaan Iptekdikti Agus Indarjo, dan Direktur Pembinaan Kelembagaan Pendidikan Tinggi Kemenristekdikti, Totok Prasetyo. Turut hadir juga Ir. Eko Muh Widodo, MT selaku Rektor Universitas Muhammadiyah Magelang untuk menerima sertifikat akreditasi program studi mu’amalah/Hukum Ekonomi Syari’ah
IMPLEMENTASIKAN ORGANISASI DAN TATA KELOLA MELALUI KODE MATA ANGGARAN YANG MELIPUTI 3 KEGIATAN YAITU KEGIATAN UTAMA, PENDUKUNG DAN LAYANAN
Universitas Muhammadiyah Magelang selenggarakan bimtek SIMAKU Sistem Manajemen Keuangan pada hari Sabtu tanggal 29 Juli 2017, kegiatan yang dikoordinir oleh biro keuangan merupakan langkah awal dalam rangka implementasi SIMAKU pada tahun anggaran 2017-2018. Peningkatan mutu dibidang keuangan untuk menyusun program kerja yang berpedoman pada visi, misi, tujuan sasaran mutu serta evaluasi program kerja tahun sebelumnya.
Kepada :
Yth. Bapak/Ibu dosen sertifikasi
Universitas Muhammadiyah Magelang
Di
T E M P A T
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Sehubungan dengan berakhirnya proses pembelajaran semester Genap Tahun Akademik 2016/2017 Universitas Muhammadiyah Magelang, dimohon kepada bapak/ibu untuk segera menyusun laporan BKD. Adapun tahapan pelaporan BKD sebagai berikut : Surat pelaporan BKD semester Genap 2016-2017, daftar peserta n Assesor terlampir
Wassalamu’alaikum Wr. Wb
Surat Pelaporan BKD semester Genap 2016-2017 # Form Berita Acara BKD Genap 2016-2017
Badan Penjaminan Mutu Universitas Muhammadiyah Magelang terus lakukan peningkatan penjaminan mutu ekternal melalui peningkatan peringkat terhadap nilai akreditasi program studi. Program studi Manajemen pada fakultas Ekonomi dan Bisnis kurang lebih 1 tahun lagi masa akreditasinya akan berakhir. Melalui pendampingan penyusunan borang akreditasi BPM berharap dapat meningkatkan nilai akreditasinya.