Kerjasama Bidang Akademik, Badan Penjaminan Mutu serta Pusat Penelitian, dan Pengembangan Pendidikan Universitas Muhammadiyah Magelang(UMMagelang) Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenal tujuan,isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untk mencapai tujuan pendidikantertentu (pasal 1 butir 19 UU No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem PendidikanNasional). Kurikulum pendidikan tinggi adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai isi maupun bahan kajian dan pelajaran serta cara penyampaian dan penilaian yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan belajar ¬mengajar di perguruan tinggi (Pasal 1 butir 6 Kepmendiknas No. 232/U/2000 tentang Pedoman Penyusunan Kurikulum Pendidikan Tinggi dan Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa). Kurikulum merupakan “jalur pacu” atau “kendaraan” untuk mencapai tujuan pendidikan dan kompetensi lulusan dari suatu program studi. Untuk suatu program studi perlu dirumuskan sesuai dengan tujuan pendidikan dan tuntutan kompetensi lulusan, sehingga lulusan program studi tersebut memiliki keunggulan komparatif dibidangnya Kurikulum harus responsif pada
(more…)
Program kerja Badan Penjaminan Mutu Universitas Muhammadiyah Magelang dalam rangka untuk menjamin mutu di tingkat Biro, Unit, UPT, Badan dan Lembaga di Universitas Muhammadiyah Magelang perlu adanya Audit Mutu Non Akademik Internal (AMNAI) dengan tujuan untuk meningkat kualitas penjaminan mutu dengan standar BAN-PT.
Misi point ke tiga dan ke tujuh Badan Penjaminan Mutu Universitas Muhammadiyah Magelang adalah Memastikan implementasi sistem penjaminan mutu diseluruh unit di lingkungan UMMagelang serta Melakukan perbaikan yang terus menerus dalam implementasi dan pengembangan sistem penjaminan mutu UMM ,oleh karena itu bagaimanakah agar kedua misi tersebut bisa tercapai, pertama adalah mengembangkan dokumen-dokumen mutu dari hard menjadi digital dengan tujuan agar dokumen mutu dapat di akses dengan mudah oleh seluruh steakholder UMMagelang. Kedua melakukan AMAI dan AMNAI secara periodik dengan tujuan untuk melakukan perbaikan secara berkesinambungan dan terus menerus menuju ke arah yang lebih baik dan bermutu. Pengembangan dokumen dan kegiatan AMNAI merupakan salah satu program kerja BPM pada tahun akademik 2013/2014 dalam rangka mencapai misi, sehubungan perihal di atas mohon kehadirannya Bapak/Ibu pada acara Sosialisasi AMNAI dan Sistem Digitalisasi Dokumen Mutu hari Jum’at, 4 Juli 2014 selengkapanya silahkan download undangan
Program kerja Badan Penjaminan Mutu UMMAgelang tahun akademik 2013/2014 dalam rangka untuk meningkatkan pengetahuan tentang Pengelolaan Penjaminan Mutu internal sangat perlu untuk melakukan studi banding/silaturahmi ke Perguruan Tinggi lain yang telah menerapkan Penjaminan Mutu dengan baik, Badan Kendali Mutu Akademik (BKMA) Universitas Muhammadiyah Malang, adalah salah satu perguruan tinggi yang telah menerapkannya dan sangat layak untuk di jadikan studi banding kami.
BPM Studi Banding Pengelolaan Penjaminan Mutu ke UII Yogyakarta 12 Juni 2014
Undangan Penyempurnaan Kurikulum KBK dan KKNI (Kamis, 5 Juni 2014)